Rabu, 13 Februari 2013

Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mendorong masyarakat untuk beralih menggunakan mobil listrik. Ia mengklaim di era modern saat ini, mobil listrik memiliki banyak manfaat.

Di tengah pasar mobil yang terus menggeliat, Dahlan menilai mobil listrik juga harus mendapatkan peluang. Sebab mobil listrik diklaim dapat menghemat Bahan Bakar Minyak (BBM) dan ramah lingkungan.

“Ada tiga manfaat, yang pertama BBM pasti akan habis dan akan mahal, masa negara mau subsidi terus. Kedua, masyarakat ingin bahan bakar yang murah, yaitu listrik, dan yang ketiga, kita hidup dengan polusi begitu berat, mobil listrik ini tak ada produksi polusi sama sekali, harus bergerak beralih ke kendaraan listrik,” katanya di Jatimulya, Cilodong, Depok, Senin (16/07/12).

Soal harga mobil listrik, kata dia, pihaknya belum memikirkan hal itu. Yang terutama adalah masalah mutu mobil listrik.

“Sekarang belum konsen ke sana, yang penting mutu. Mutu dulu, setelah ini anggap saja Agustus sudah tak menyita perhatian dan energi lagi, baru menghitung harga terbaik,” paparnya.

Dahlan menjamin harga mobil listrik tak akan lebih mahal dari mobil biasa. Terutama masyarakat diuntungkan dengan merogoh kocek yang lebih ringan untuk membeli bahan bakar listrik.

“Tentu bisa lebih murah, ada keringanan pajak. Konsumen bisa diuntungkan, yang biasanya satu bulan bisa Rp300-400 ribu, nanti Anda hanya akan habis Rp60 ribu per bulan untuk beli listrik jadi murah,” imbuhnya.

Sumber : http://ekbis.sindonews.com/read/2012/07/16/33/658944/manfaat-mobil-listrik-bagi-dahlan-iskan

0 Comments:

Post a Comment



By :
Free Blog Templates